Ini Keunggulan Samsung Galaxy Note 9: Peningkatan Besar!
Samsung Galaxy Note 9 akhirnya diluncurkan! Peluncurannnya dilakukan dalam acara Samsung Unpacked di Barclays Arena, Brooklyn, New York, Amerika Serikat. Smartphone yang selalu menjadi best of the best dari jajaran Samsung ini hadir dengan beragam peningkatan yang esensial untuk penggunaannya sehari-hari.

Desain: Tidak Banyak Berubah
Kali ini Samsung tidak banyak membuat perubahan pada Note 9, dibandingkan Note 8 terdahulu. Dari sisi bentuknya, masih sangat mirip dengan Note 8. Layarnya kini menggunakan ukuran 6,4 inci. Membuatnya menjadi Note dengan layar terbesar. Fingerprint dipindahkan ke bawah kamera agar mudah dicapai. Sementara, untuk warna, tersedia 4 pilihan dengan S-Pen berwarna senada. Kecuali untuk warna biru, yang S-Pen nya berwarna gold/kuning.



RAM dan Internal Storage: Besar
Dalam teaser yang sudah digencarkan, Samsung mengindikasikan bahwa internal storage yang dimiliki Note 9 ini besar. Samsung Galaxy Note 9 di Indonesia akan hadir dengan dua varian RAM/storage: 6GB/128GB dan 8GB/512GB. Jika internal storage ini masih kurang, Note 9 masih dilengkapi dengan slot microSD yang bisa mencapai 512GB

Performa: Tinggi dan Dipertahankan Tinggi
Samsung menjanjikan performa terbaik. Prosesor terkini dengan pabrikasi 10nm dijanjikan tersedia dalam smartphone ini. Note 9 pun dilengkapi dengan pendingin yang lebih baik agar performa tetap terjaga dalam kondisi tertinggi. Dipadu dengan ukuran RAM besar, seharusnya membuatnya menyuguhkan performa tinggi.

Kamera Note yang Terbaik
Hal pertama diadopsi dari kamera S9+ adalah kamera dengan dual aperture. Kamera utama (12MP) Samsung Galaxy Note 9 akan memiliki dua pilihan bukaan: f/1.5 dan f/2.4. Ini tentunya akan membuat pemotretan dan video dalam kondisi pencahayaan buruk menjadi lebih baik. Dibantu dengan Optical Image Stabilizer (OIS) dan Electronic Image Stabilizer, tentunya membuat hasil foto dan videonya menjadi kian baik.

Sementara itu, sama seperti Note 8 terdahulu, Samsung juga menyediakan sebuah kamera berlensa tele di bagian belakang dengan bukaan f/2.4 dan OIS.
Kamera selfie pada smartphone ini tentunya dilengkapi dengan kemamun autofokus dan perekaman berkualitas tinggi.

Scene recognition kini tersedia pada Note 9. Memastikan hasil foto selalu maksimal. Siap untuk menghias Instagram Anda.
Baterai: Kini Besar
Sebuah smartphone dengan kemamuan tinggi tentunya membutuhkan baterai yang besar. Tampaknya Samsung mendengarkan keluhan penggunanya. Kali ini, Note 9 hadir dengan baterai 4000 mAh! Samsung menjanjikan bahwa kapasitas baterai ini dipadu dengan manajemen daya barunya, akan bisa membuat Note 9 bertahan hidup dengan performa tinggi selama sehari penuh.
S-Pen: Kini dengan Bluetooth untuk Hadirkan Fungsi Baru
Andalan seri Note tentunya adalah S-Pen. Jika stylus ini tampak tidak banyak berubah dalam beberapa tahun terakhir, sekarang Samsung meng-upgrade-nya dengan Bluetooth. Pembaharuan ini membuat S-Pen dapat berfungsi sebagai remote bagi Note 9. S-Pen ini akan menjadi remote untuk kamera, media player, dan bahkan presentasi.


Pengisian baterai S-Pen ini hanya membutuhkan waktu kurang dari 1 menit. Dan pengisian ini terjadi di dalam Note 9. Jadi, Anda tinggal memasukkan S-Pen ke dalam tempatnya saja.

DEX: Kini Tidak Butuh Docking
Samsung DEX dikenal sebagai fungsi desktop pada Note terdahulu. Jadi, Anda bisa menggunakan Note sebagai mesin untuk komputer desktop. Anda cukup menggunakan DEX (docking) dan hubungkan ke monitor. Note 9 mengusung DEX versi baru. Kini fungsi DEX dapat dikendalikan dari smartphone langsung. Anda tidak membutuhkan docking khusus untuk menghidupkan fitur desktop ini. Cukup gunakan kabel USB Type C ke HDMI saja.

DEX baru ini mengijinkan kita menggunakan Note 9 sebagai touchpad. Selain itu, kita tetap dapat memanfaatkan Note 9 sebagai smartphone biasa, sementara tampilan di layar tidak terganggu. Jadi, kita seperti memiliki dua perangkat yang dapat digunakan dalam waktu bersamaan.
Samsung Galaxy Note 9: Peningkatan yang Esensial
Ya, mungkin Anda tidak bisa melihat peningkatan yang luar biasa berbeda pada Note 9. Akan tetapi, beragam peningkatan yang dilakukan adalah peningkatan yang esensial. Pengguna Galaxy Note umumnya lebih membutuhkan kemampuan yang esensial dibandingkan peningkatan yang sifatnya kosmetik.

Samsung Galaxy Note 9 akan segera tersedia di Indonesia. Pre-order akan dimulai pada tanggal 10 Agustus 2018 ini.