Review Brica B-Steady XS: Gimbal HP 3-Axis Paling Ringan di Dunia
Kali ini tim Jagat Review kedatangan produk aksesori gimbal untuk kamera smartphone dari Brica yaitu B-Steady XS. Sekilas tentang Brica, ini adalah brand kamera digital dan aksesori yang berasal dari Taiwan. Brand ini sendiri sudah hadir di Indonesia sejak tahun 1995.
Brica menawarkan berbagai macam produk termasuk diantaranya yaitu ActionCam, Drone, Gimbal, IP Camera, 360° Camera dan banyak lagi.
Untuk produk yang akan kita review kali ini yaitu Brica B-Steady XS, perangkat ini memiliki keunggulan dari desain ergonominya yang ringan, namun memiliki performa stabilisasi yang cukup baik, cocok menjadi aksesori pendamping perangkat smartphone apalagi bagi yang suka beraktivitas videografi. Langsung saja kita simak review Brica B-Steady XS berikut ini.
Desain
Brica B-Steady XS mengusung tagline Ultralight Smartpone Gimbal. Dimana desain yang ditawarkan memang sangat ramping dan juga ringan. Perangkat ini cocok dibawa kemana-mana jika pengguna butuh untuk melakukan perekaman menggunakan smartphone.
Bobotnya hanya sebesar 259gram, dan ini sudah termasuk dengan baterai yang ada didalamnya. Dengan desain lipat, Brica B-Steady tentunya juga tidak makan tempat saat dimasukan ke dalam tas pengguna. Untuk ukuran dimensinya yaitu 17.9 x 7.9 x 3.9 cm dengan material yang digunakan yaitu polycarbonate.
Untuk komponen dari gimbal Brica B Steady XS ini dapat kalian lihat dengan jelas di gambar dan keterangan di bawah ini:
Sedangkan pada isi box paket penjualannya, terdapat kelengkapan diantaranya:
- Unit Gimbal
- Kabel USB A to C
- Pouch
- Handstrap
- User Manual
- Kartu Garansi
Spesifikasi
Untuk spesifikasinya sendiri, gimbal Brica B-Steady ini dibekali dengan baterai berkapasitas 2000mAh. Dengan kapasitas baterai tersebut, gimbal ini diklaim dapat bertahan digunakan beraktivitas selama kurang lebih 8 jam.
Perangkat ini dapat terkoneksi dengan smartphone secara wireless tentunya, menggunakan Bluetooth 4.2 . Adapun untuk bobot smartphone yang dapat ditopang menggunakan aksesoris gimbal ini yaitu maksimal sebesar 280gram. Sementara untuk lebar smartphone maksimalnya yaitu 55-90mm.
Baca Juga: Memilih Gimbal 1 Jutaan Terbaik untuk Smartphone: Brica BSteady PRO atau Moza Mini Mi?
Gimbal Brica B Steady juga tentunya memiliki kontrol putar otomatis. Yaitu dengan pergerakan Panning 320°, Tilting 320° dan Rolling 320°. Perangkat smartphone yang mendukung untuk dipasangkan dengan gimbal ini yaitu perangkat iPhone dengan iOS 10 keatas, atau perangkat Android dengan Android versi 4.1.2 Jelly Bean dan diatasnya.
Untuk temperature lokasi penggunaan, pengguna dapat mengoperasikan gimbal di kondisi temperature udara sekitar -10°C sampai 45°C. Artinya gimbal ini juga sudah dapat digunakan di kondisi lingkungan yang cukup ekstrem, meskipun memang perangkat ini tidak dibekali dengan dukungan sertifikasi tahan air dan debu.
- Desain & Spesifikasi
- Cara Pemasangan, Pairing
- Pengalaman Penggunaan, Pengujian
- Baterai, Penutup