Xiaomi Smart Glasses Concept Diumumkan, Ini Fitur-Fiturnya!
Xiaomi memperkenalkan perangkat wearable pintar terbarunya yakni Xiaomi Smart Glasses. Perangkat ini memiliki kemampuan seperti pesan dan pemberitahuan, membuat panggilan, layanan navigasi, menangkap foto dan menerjemahkan teks tepat di depan mata pengguna.
Fokus utama yang ditawarkan yaitu penggunan layar MicroLED, dimana dengan MicroLED perangkat ini dapat menampilkan layar yang terang untuk tampilan menu, sekaligus dapat membuat perangkat memiliki desain yang ramping dan ringan.
Perangkat ini sendiri hanya memiliki bobot sekitar 51 gram, meskipun didalamnya memiliki hingga ratusan komponen. Tepatnya yaitu 497 komponen, termasuk di dalamnya sensor-sensor, chip dan lainnya.

Baca Juga: ByteDance Akuisisi Perusahaan Headset VR Pico • Jagat Gadget (jagatreview.com)
Xiaomi Smart Glasses memiliki chip display berukuran 2,4 x 2,02 milimeter. Untuk memastikan cahaya yang cukup untuk melintasi struktur optik yang cukup kompleks sebelum ke mata meski di siang terik, pilihan jatuh kepada layar monokrom karena sangat efisien serta mampu menampilkan tingkat kecerahan maksimal hingga 2 juta nits.

Kacamata pintar Xiaomi ini dilengkapi dengan prosesor ARM quad-core, baterai, kontrol sentuh, modul Wi-Fi/Bluetooth, sistem operasi Android, dan lebih banyak lagi.
Untuk menampilkan konten ke mata pengguna, perangkat ini menggunakan teknologi optical wave guide, yaitu dengan jendela optik berukuran microskopik di permukaan bagian dalam lensa kacamata, untuk memantulkan cahaya secara berulang hingga akhirnya dapat menampilkan gambar yang utuh di mata pengguna. Selain itu ini juga dinilai lebih aman bagi mata pengguna.


Dari sisi penggunaan, Xiaomi Smart Glasses menerapkan beberapa tampilan kode, untuk mengurangi gangguan di pandangan pengguna. Selain itu perangkat ini juga hanya menampilkan informasi-informasi penting saja, seperti misalnya pesan dari kontak prioritas, alarm smarthome, dan beberapa notifikasi darurat lainnya. Ini agar konsentrasi pengguna tidak terpecah.
Untuk berkomunikasi, perangkat ini juga dilengkapi dengan speaker dan microphone yang terpasang di frame dan tungkai kamera, dengan teknologi beamforming. Jadi pengguna bisa melakukan panggilan suara dengan mudah.
Selain itu. Xiaomi Smart Glasses memiliki fungsi navigasi, yang dapat menampilkan peta seolah-olah berada di depan pengguna. Sehingga perhatian tetap tidak teralihkan dari jalan. Hal ini dilakukan untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan selama berkendara.

Kamera 5MP yang ada di depan kacamata bisa digunakan untuk mengambil foto serta menerjemahkan teks secara langsung, sebuah fitur yang sangat memudahkan ketika sedang bepergian ke tempat asing.
Dengan memanfaatkan mikrofon dan algoritma penerjemahan, Xiaomi Smart Glasses juga mampu menyalin audio menjadi teks berikut penerjemahan secara langsung. Lampu indikator di samping kamera akan menyala sewaktu digunakan untuk menunjukkan bahwa perangkat ini sedang mengambil gambar.