Review vivo V23 5G: Elegan, Lengkap, Kamera Mantap!
Harga

vivo V23 5G dijual dengan harga resmi Rp 5.999.000.
Hal yang Perlu Diperhatikan:

- Tidak ada audio jack 3.5 mm, tapi ada konverter USB Type C to audio 3.5mm di paket penjualan yang setidaknya membantu
- Baterai “hanya” 4200 mAh, mungkin “terasa” kurang besar, tapi bukan berarti daya tahan baterainya kurang
- Storage internal hanya 128 GB, mungkin untuk sebagian pengguna ini sudah cukup, tapi untuk sebagian lain ini bisa dirasakan kurang.
- Masih belum menawarkan speaker stereo.
Kelebihan

- UV Color Changing Design, membuat smartphone ini bisa tampil beda untuk warna Sunshine Gold
- Bodi terbilang relatif tipis, bobotnya juga ringan
- Kualitas tampilan layar terbilang baik, dengan panel AMOLED 90 Hz
- Stabilitas performa terbilang sangat baik. Hasil tes sintetik maupun gaming tidak menunjukkan penurunan performa yang drastis.
- Secara umum, performanya terbilang tinggi di kelas menengah
- Tidak menimbulkan panas berlebihan saat dipakai. Penyebaran panas juga terbilang merata.
- Kamera selfie bisa dikatakan yang terbaik di kelasnya. Kemampuan foto yang ditawarkan vivo V23 5G ini terbilang baik untuk kamera utama maupun kamera selfie.
- Daya tahan baterai terbilang baik untuk kapasitas baterai 4200 mAh
- Dual On 5G, jadi smartphone ini siap untuk 5G di Indonesia, kedua kartu bisa digunakan untuk 5G.
- NFC Multifunction

Smartphone vivo V23 5G ini terbilang menarik untuk yang mencari perangkat yang nyaman digunakan untuk berbagai kebutuhan, dengan harga yang masih relatif tidak menyeramkan. Performa memang bukan yang terbaik di kelas harganya, tapi tetap terbilang tinggi dan ini sudah lebih dari cukup untuk berbagai aktivitas berat sekalipun. Performa juga stabil karena sistem pendingin yang ditawarkan terbilang baik.

Layar AMOLED-nya bisa menampilkan tampilan yang prima, khas AMOLED, dan refresh rate 90 Hz juga membuat gerakan terlihat lebih mulus di aplikasi yang mendukungnya. Kamera selfienya bisa dikatakan salah satu yang terbaik di kelas harganya dan kemampuan kameranya secara umum juga terbilang mumpuni.
Secara keseluruhan, vivo V23 5G ini merupakan smartphone yang menarik untuk yang mencari smartphone yang bisa mendukung aktivitas di berbagai skenario, punya kamera yang terbilang mumpuni, fitur yang terbilang banyak, serta tidak ketinggalan desain stylish yang keren.