Resmi Meluncur, Ini Harga realme 9 Pro dan realme 9 Pro+
Realme akhirnya resmi meluncurkan seri smartphone terbaru mereka di tanah air yaitu realme 9 Pro series. Dua model yang dihadirkan realme yaitu realme 9 Pro dan realme 9 Pro+, disebut-sebut sebagai smartphone kelas menengah dengan spesifikasi kelas atas.

Selain itu, kedua seri ini mengusung desain body Light Shifting, yang dapat berubah warna saat terkena cahaya UV atau cahaya matahari.
Realme 9 Pro
Realme 9 pro mengusung layar berukuran 6,6 inci dengan resolusi FHD+, dengan refresh rate 120Hz dan touch sampling rate di 240Hz.

SoCnya mengandalkan Snapdragon 695 dari Qualcomm, yang menawarkan performa kencang, dipadukan dengan RAM berkapasitas 6GB/8GB, dengan storage 128GB. realme 9 Pro juga mendukung 5GB Dynamic RAM expansion dan dibekali dengan Liquid Cooling System.
Kameranya mengusung sensor 64MP f/1.79, 8MP wide-angle 119, dan kamera makro beresolusi 2MP. Terdapat fitur Street Photography 2.0 yang terdiri dari mode Smart Long Exposure, Peak & Zoom dan 90’s Pop Filter. Sedangkan kamera selfienya menggunakan sensor
Untuk dayanya, realme 9 Pro dibekali dengan baterai berkapasitas 5000mAh, dengan pengisian daya 33W. Fitur lainnya yang tersedia seperti side-mounted fingerprint, dan dukungan NFC. Dan yang pasti, smartphone ini sudah mendukung jaringan 5G.
Realme 9 Pro+
realme 9 Pro+ menjadi model unggulan di seri ini, dimana smartphone ini mengusung layar SuperAMOLED 6,4 inci beresolusi FHD+, refresh rate 90Hz, touch sampling 360Hz serta dilengkapi pelindung layar Gorilla Glass 5.

Untuk dapur pacunya, realme 9 Pro+ menjadi smartphone pertama di dunia yang menggunakan SoC Dimensity 920 dari MediaTek. Ini adalah SoC kelas premium menengah, yang memiliki arsitektur 6nm dengan Arm Cortex-A78 2.5GHz dan GPU Arm Mali-G68 MC4.
Di samping itu, smartphone ini memiliki RAM LPDDR4X dengan kapasitas 8GB, dengan opsi storage 128GB dan 256GB. realme 9 Pro+ didukung 5GB Dynamic RAM Expansion.
Kameranya yaitu memiliki triple sensor, dengan sensor utamanya yaitu Sony IMX 766 50MP + OIS , yang merupakan sensor kelas flagship dengan kemampuan foto lowlight yang sangat baik. Ini disokong dengan sensor 8MP wide-angle 119° dan kamera makro 2MP.
Lalu untuk dayanya, realme 9 Pro+ memiliki baterai berkapasitas 4500mAh, dengan pengisian daya 60W SuperDart Charge.
Smartphone ini juga sudah mendukung 5G, ditambah realmeUI 3.0 berbasis Android 12, NFC, serta dukungan Dolby Atmos dan Hi-Res dual.
Harga dan Ketersediaan
Realme 9 Pro di banderol dengan harga mulai dari RP 3.399.000 untuk model 6GB/128GB, yaitu di masa early bird sale dan flash sale yang berlangsung tanggal 16 dan tanggal 18 Februari 2022, dari harga asli di Rp 3.799.000.
Sedangkan model 8/128GB tersedia secara pre-order di tanggal 16-19 Februari 2022, dijual dengan harga Rp. 3.999.000 dengan potongan Rp 100.000.
Lalu untuk realme 9 Pro+, dijual dengan harga mulai dari Rp 4.499.000 untuk model 8/128GB, di masa early bird sale tanggal 16 Februari 2022, dari harga aslinya yaitu Rp 4.999.000.
Sementara model 8/256GB di jual dengan harga Rp 5.499.000, dengan potongan harga Rp 200 ribu, di masa pre-order tanggal 16-19 Februari 2022.
Simak video reviewnya berikut ini