Gambar Render Samsung Galaxy S23 FE Bocor
Samsung dikabarkan akan merilis Samsung Galaxy S23 FE sekitar kuartal tiga tahun 2023 mendatang, di mana diperkirakan akan diperkenalkan resmi sebelum peluncuran Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5.
Saat ini memang belum ada informasi lebih jelas terkait peluncuran smartphone seri FE dari Samsung ini, tetapi gambar render yang diduga sebagai Samsung Galaxy S23 FE muncul di internet.
Dibocorkan oleh OnLeaks, desain yang diduga sebagai Samsung Galaxy S23 FE tersebut mirip seperti desain yang dimiliki oleh Galaxy A54, bahkan hampir identik dengan dimensi 158 x 76,3 x 8,2 mm. Perangkat ini akan punya punch hole di sisi tengah atas layar serta memiliki tiga buah sensor untuk kamera belakang.
Tombol fisik berada di sisi dengan terdiri dari tombol Volume dan tombol Power, port USB Type-C dengan mic dan speaker pada bagian sisi bawah smartphone, dan kemungkinan slot MicroSD card pada bagian sisi atas smartphone.
Rumor sebelumnya menyebutkan bahwa Samsung Galaxy S23 FE akan mengusung chipset Exynos 2200, layar berukuran 6,4 inci AMOLED, baterai 5000mAh, kamera utama 50 MP, dan RAM hingga 8 GB serta storage internal 256 GB.
(sumber)