vivo X100 Sudah Lolos TKDN, Siap untuk Rilis di Indonesia

Author
Mahfud
Reading time:
October 29, 2023

vivo diketahui sedang menyiapkan smartphone terbarunya vivo X100 Series yang diperkirakan bakal meluncur dalam waktu dekat di China. Sepertinya, ponsel tersebut juga akan menyambangi Indonesia. Perangkat dengan nomor model V2308 yang diyakini sebagai vivo X100 reguler terlihat sudah lolos sertifikasi TKDN Kemenperin.

vivo X100 Sudah Lolos TKDN, Siap untuk Rilis di Indonesia

Yang menarik adalah ponsel tersebut muncul di situs TKDN bersamaan dengan perangkat iQOO yang punya nomor model I2220. Sayangnya dalam penelusuran kami perangkat misterius dari iQOO tersebut belum teridentifikasi bakal hadir sebagai seri apa. Mungkinkah iQOO 12? Kita tunggu saja informasi selanjutnya.

Terlepas itu, keduanya sama-sama sudah mengantongi sertifikasi TKDN dengan nilai 35,98% dan telah mendukung konektivitas 5G. Ini menandakan perangkat tersebut sudah siap untuk rilis di Indonesia, meskipun baik vivo dan iQOO masih belum secara resmi kapan keduanya bakal meluncur di pasar Tanah Air.

vivo x100 tkdn

Nah, X100 Series sendiri diyakini bakal terdiri dari tiga model yakni reguler, Pro, dan Pro Plus, di mana tampaknya hanya model reguler saja yang hadir ke Indonesia, tentunya setelah peluncuran di China. Model regulernya sendiri kabarnya akan mengusung SoC dari MediaTek Dimensity 9300, begitu juga dengan model Pro, sementara model Pro Plus akan memakai Snapdragon 8 Gen 3.

Bocoran soal kamera, untuk vivo X100 reguler, dikatakan bakal memakai Sony IMX920 sebagai kamera utama, Samsung JN1 sebagai kamera ultra-wide, dan OmniVision OV64B untuk kamera telephoto dengan 3x optical zoom. Oh iya, X100 ini juga disebut-sebut akan menjadi ponsel pertama di dunia yang memakai jenis memori baru LPPDR5T yang diklaim 13% lebih kencang dari RAM LPDDR5X.

Dari sertifikasi 3C di China juga telah terungkap kapasitas baterai dari perangkat tersebut. X100 reguler akan memiliki baterai 5.100mAh, sementara model Pro dan Pro Plus lebih besar dengan kapasitas 5.400mAh. Semuanya mendukung kecepatan pengisian daya 120W. Belum ada bocoran soal layar, tapi diperkirakan akan memakai panel OLED dengan resolusi 1,5K dan 2K untuk model Pro.

Load Comments

Reviews

March 14, 2025 - 0

Review Advan Evo-X 13: Rp 5 Jutaan Dapat Tablet Windows 11, Bisa Stylus, RAM & Storage Besar

Ini adalah tablet Windows Rp 5 jutaan dari brand lokal!…
March 14, 2025 - 0

Review vivo V50: Baterai Lebih AWET, Desain Mewah, Kamera ZEISS, IP68 & IP69

Smartphone V Series terbaik vivo, akhirnya hadir lagi! Ini adalah…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
March 5, 2025 - 0

Review Huawei Mate X6: Smartphone Lipat Huawei RESMI di Indonesia!

Akhirnya Smartphone lipat dari Huawei hadir RESMI ke Indonesia! Jujur…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
February 25, 2025 - 0

Review Huawei Band 10: Smartband 2025, Fitur Rasa Smartwatch Tapi Tetap Terjangkau

Ini adalah Huawei Band 10, smartband terbaru andalan Huawei dengan…
November 6, 2024 - 0

JBL Tour PRO 3 dan Live 3 Resmi Hadir di Indonesia

JBL secara resmi meluncurkan jajaran True Wireless Stereo (TWS) premium…
October 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch D2: Bisa Monitoring Tekanan Darah Dimanapun dan Kapanpun Dengan Fitur ABPM!

Ini adalah Huawei Watch D2, smartwatch pertama di Indonesia yang…