Realme 12 Pro+ akan Miliki Kamera Periscope

Realme India baru saja mengunggah postingan pada platform Twitter (X) resmi miliknya soal Realme 12 Pro+. Dari unggahan tersebut, pihaknya sekaligus mengkonfirmasi bahwa perangkat yang akan diumumkan dalam waktu dekat tersebut akan menggunakan kamera periscope 200 MP alih-alih sensor 200 MP biasa.
Dalam halaman teaser untuk Realme 12 Pro+, pihaknya sekaligus menunjukkan beberapa hasil foto yang diambil dengan sensor 200 MP lensa periscope sesungguhnya ketimbang hanya menggunakan modul zoom pada sensor 200 MP. Dari hasil tangkapan yang ditunjukkan ini terlihat bagaimana hasil foto seperti akurasi warna dan tingkat kecerahan yang dihasilkan juga lebih baik.

Baca Juga: Kecewa dengan Pengumuman Realme? Bocoran Realme 12 Pro Plus Ini Mungkin Bisa Menghibur
Realme 12 Pro+ ini sebelumnya sudah sempat bocor desain bodi belakangnya lewat website sertifikasi TENAA asal Tiongkok, dengan tampilannya mirip seperti desain dasar dari flagship Realme GT5 Pro yang belum lama ini sudah dirilis resmi.
Spesifikasinya sendiri belum memiliki detil lebih lanjut, tetapi dikabarkan Realme 12 Pro+ akan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2 yang sama dipakai oleh Redmi Note 13 Pro 5G. Selain Realme 12 Pro+, akan ada model lain yang hadir dalam jajaran produk Realme 12 Series, seperti misalnya Realme 12 dan Realme 12 Pro.
(sumber)