Google Rilis Fitur Text-to-speech di Chrome Android, Bacakan Artikel Otomatis
Setelah menjalani masa uji coba, Google akhirnya merilis fitur text-to-speech (TTS) untuk browser Chrome mereka di platform Android. Fitur tersebut memungkinkan pengguna untuk mendengar langsung artikel yang ada di website buat kalian yang mungkin lagi malas membaca.

Fitur TTS tersedia untuk halaman website yang memiliki banyak teks, misalnya saja artikel yang sedang kalian baca ini. Setelah loading halaman selesai, opsi “Listen to this page” atau “Dengarkan halaman ini” bakal muncul dalam menu titik tiga di antara opsi “translate” dan “Add to Home screen”.
Sebuah miniplayer akan tampil di sisi bawah layar dan tap pada miniplayer tersebut untuk menampilkan opsi tambahan, termasuk tombol play/pause, kecepatan playback, hingga forward/backward. Terdapat menu titik tiga di mana kalian bisa mengganti suara, untuk Bahasa Indonesia tersedia dua pilihan suara wanita dan laki-laki.

Miniplayer tersebut akan tetap terbuka meski kalian beralih ke tab lain, sementara audio juga bakal terus berjalan ketika kalian mengunci layar saat masih berada di Chrome. Ketika keluar aplikasi atau kembali ke homescreen audio akan mati, namun Chrome bakal mengingat titik pause saat kembali membuka aplikasi.
Supaya dapat dengan mudah mengakses fitur tersebut, kalian juga bisa menyematkannya ke Toolbar sebagai sebuah shortcut dengan cara pergi ke Settings > Adavanced > Toolbar shortcut. Jujur saja, ini adalah fitur yang bakal sangat berguna, terutama buat kalian yang mager membaca banyak teks. Cukup dengarkan saja!