Xiaomi Luncurkan Hot Pot Elektrik 6L dengan Fitur Memasak Pintar
Sudah bukan rahasia lagi bahwa Xiaomi memiliki begitu banyak jajaran peralatan rumah tangga pintar. Dan ini tidak terkecuali perangkat yang digunakan untuk kebutuhan di dapur.
Xiaomi baru saja memperkenalkan hotpot elektrik terbarunya, Mijia 6L Multi-Functional Electric Hot Pot, yang didesain untuk kebutuhan memasak yang lebih efisien dan mudah digunakan.
Pot ini memiliki kapasitas hingga 6 liter dengan teknologi pemanas yang canggih untuk memastikan masakan bisa matang merata, dengan perbedaan suhu kurang dari 2 derajat Celcius di seluruh permukaan memasak. Alat ini dilengkapi dengan bodi yang bisa dilepaskan sehingga mudah untuk dibersihkan. Pot ini telah dilengkapi bagian dalam anti lengket food grade yang bisa tidak hanya memasak kuah saja tetapi juga bisa dipakai untuk menggoreng atau memanggang.
Pot listrik Mijia ini dilengkapi elemen pemanas berbentuk sayap berdaya 2000W untuk bisa merebus 2 liter air dalam waktu 7 menit. Panci juga dilengkapi pengaturan pintar untuk menyesuaikan panas tergantung kebutuhan memasak, mulai dari daya 400-600W hingga 2000W. Lebih lanjut, pot listrik Mijia ini dilengkapi dengan delapan mode memasak berbeda untuk opsi memasak spesifik seperti Mixed Boil, Fresh Meat, Seafood, Bone Meat, Vegetables & Mushrooms, Frozen Foods, Noodles, dan pengaturan Custom.
Setiap program memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan waktu memasak dan alat akan secara otomatis menghentikan pemanasan setelah waktu yang diterapkan telah tercapai, sehingga bisa mengurangi resiko memasak terlalu lama dan menghemat energi.
Xiaomi Mijia Hotpot ini sendiri dijual melalui crowdfunding dengan harga khusus 249 yuan, dan harga eceran 329 yuan.
(Sumber)