Sharp Aquos R6 Bakal Gunakan Kamera Leica?
Sharp kabarnya akan merilis smartphone terbaru mereka yaitu Sharp Aquos R6. Smartphone ini akan menjadi penerus dari sebelumnya yaitu Sharp Aquos R5G. Namun ada satu hal yang menarik dari rumor yang beredar seputar Sharp Aquos R6 ini, yaitu digadang-gadang akan berkolaborasi dengan produsen kamera ternama yaitu Leica.
Baca Juga: Review Sharp Aquos Zero 2: Jagokan Layar di Kelas Flagship

Kabar tersebut dibocorkan oleh leakster @nokishita_c yang membocorkan gambar render dari Sharp Aquos R6 melalui akun twitter miliknya. Gambar tersebut juga memperlihatkan konfigurasi kamera yang akan diusung oleh Sharp Aquos R6, yang digadang-gadang dikembangkan bersama denganLeica.
Terlihat di bagian belakang terdapat sebuah sensor kamera berukuran besar, dengan kamera sekunder serta LED Flash yang berada di sisi kanannya. Sementara penampang bagian depan terlihat memiliki layar “Splendid” dengan lengkungan di sisi kanan dan kiri, serta punch hole di bagian atas.
Baca Juga: Harga Rp 4,5 Juta, Ini Spesifikasi Sharp Aquos Sense4 Plus

Sementara itu, dari GizChina disebutkan kalau perangkat ini kemungkinkan akan diperkenalkan Sharp sebagai produk flagship dengan mengusung SoC Snapdragon 800 series.
Sharp Aquos R6 kabarnya akan meluncur pada tanggal 10 Mei 2021. Kita tunggu saja spesifikasi lebih detail, saat produk ini resmi diluncurkan.